Setelah Dialog, Pemerintah Tawarkan Hunian Baru Warga Mess Tanah Abang

Spread the love

Pansus Aset DPR Papua, Yonas Alfons Nussy bersama Ketua RT & RW juga warga mess cendrawasih 1 tanah abang jakarta serta developer di Citeureup, Bogor. / dok Roy Hamadi

Jurnal Mamberamo Foja, Jakarta – Setelah melakukan pertemuan bersama pada hari Selasa 27 Agustus 2024 dari Sore hingga malam hari yang berlangsung di gedung gereja di Mess Cendrawasih 1 Tanah Abang Jakarta, keesokan harinya Rabu, (28/9) Pansus Aset DPR Papua memfasilitasi warga Papua di Mess untuk sama-sama mengunjungi Pemukiman baru yang masukan dalam rencana untuk di tempati, yang berlokasi di Puri Harmoni Pasir Mukti, Kecamatan Citeureup, Kabupaten Bogor Jawa Barat.

Dengan menggunakan empat unit mobil Toyota Hiace, puluhan warga Mess di bawa kesana untuk melihat dari dekat tempat yang menjadi salah satu pilihan untuk dihuni jika warga mau dan bersedia meninggalkan Mess Tanah Abang yang sudah termakan usia, dan minim perawatan itu, untuk mengisi hunian yang baru ini.

Yonas Alfons Nussy, Anggota Pansus Otsus DPR Papua di sela-sela kunjungan mengatakan bahwa pilihan kembali kepada warga mess, jika mereka memilih perumahan subsidi ini bisa serahkan Kartu Tanda Penduduk dan Kartu Keluarga kepada Ketua RT/RW setempat, agar bisa di klaim karena tersisa 70 unit perumahan yang sudah jadi.

” Jika bapa/ibu tertarik untuk mengisi hunian ini bisa cepat siapkan data dan berikan kepada RT/RW, agar segera kita tahan 70 unit yang sudah tersedia ini, kalau tidak yang berarti tunggu di bangun baru lagi,” ucap Yonas kepada warga mess, di Citeureup Bogor kemarin.

Hal serupa juga disampaikan ketua rukun warga (RW) mess tanah abang, Benny Marthen Maran, pilihan ada di tangan masing-masing warga.

” Kalau tertarik untuk menempati perumahan disini silahkan, karena stok unit terbatas,” jelas ketua RW melengkapi pernyataan anggota Pansus DPR Papua.

Tampak Pansus Aset DPR Papua, Yonas Alfons Nussy bersama Ketua RT & RW dan warga mess cendrawasih 1 tanah abang jakarta serta developer di Citeureup, Bogor. / Foto Roy Hamadi

Terlihat sejumlah warga mess yang dipimpin langsung oleh ketua RW dan RT nya antusias menikmati perjalanan Jakarta-Bogor untuk melihat langsung perumahan subsidi yang sementara di kerjakan itu. Dimana didampingi oleh developer, sekaligus menjelaskan luas wilayah, akses transportasi, sarana prasana yang ada di sekeliling lokasi itu tanpat terkecuali semua di paparkan pihak pengembang Puri Harmoni Pasir Mukti. (RH)

  • admin web

    Related Posts

    Yimin Weya Dilantik Sebagai Penjabat Sementara Bupati Mamberamo Raya

    Spread the love

    Spread the loveDok ist/ Pj Gubernur Papua Mayjen.Purn. Ramses Limbong melantik Yimin Weya dan Triwarno Purnomo sebagai Pjs. Bupati Mamberamo Raya dan Waropen. Jurnal Mamberamo Foja, Jayapura – Penjabat (Pj)…

    Direktur SSQ Trigana Air Mengaku Sangat Bersyukur 42 Penumpang Selamat, Sekalipun Pesawat Rusak Berat

    Spread the love

    Spread the loveCaption Foto: Kondisi pesawat Trigana PK YSP ATR 42-500 yang mengalami kecelakaan di Bandara Kamanap Serui, Senin, (9/9) *Kami belum dapat kabar terkait penyebab pesawat tergelincir Jurnal Mamberamo…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    You Missed

    Kampanye di Sabron Sari, Paslon 04 JODA Berkomitmen Perbaiki Ekonomi Rakyat

    Kampanye di Sabron Sari, Paslon 04 JODA Berkomitmen Perbaiki Ekonomi Rakyat

    3 Ondoafi Besar Dukung Yanni – Jemmi di Pilkada Sarmi

    3 Ondoafi Besar Dukung Yanni – Jemmi di Pilkada Sarmi

    Peringati Hari Batik Nasional, Amelia Ibo Toam Ajak Masyarakat Bangga Pakai Batik Papua

    Peringati Hari Batik Nasional, Amelia Ibo Toam Ajak Masyarakat Bangga Pakai Batik Papua

    Tiga Sekolah di Papua Raih Adiwiyata Nasional Dari Kementrian LHK

    Tiga Sekolah di Papua Raih Adiwiyata Nasional Dari Kementrian LHK

    Dukungan ke Paslon Algito Terus Mengalir Dari Perempuan Algito Center

    Dukungan ke Paslon Algito Terus Mengalir Dari Perempuan Algito Center

    Masyarakat Pantai Barat Siap Menangkan Paslon Yanni-Jemmi di Pilkada Sarmi

    Masyarakat Pantai Barat Siap Menangkan Paslon Yanni-Jemmi di Pilkada Sarmi