Pasangan Moto Akui Telah Daftar Di 6 Partai, Dua Diantaranya Sudah Fit dan Proper Test

Spread the love

Jurnal Mamberamo Foja, Jayapura – Mengikuti Fit dan Proper test bersama partai Perindo Minggu (26/5) kemarin, sejumlah bakal calon kepala daerah dari Mamberamo raya tidak menyia-nyiakan momen tersebut untuk hadir dan menjalani rangkaian tes, berupa uji kelayakan dan kepatutan bagi bakal calon bupati dan wakil bupati, hingga kepada bakal calon gubernur dan bakal calon wakil gubernur.

Terlihat sejumlah nama dari wilayah air manetes sampai ombak pica pun turut ambil bagian dalam fit dan proper test, mulai dari incumbent wakil bupati Everd Mudumi, kemudian Robby Rumansara, hingga wajah baru lainnya seperti Neddy Imbenay pun terlihat sibuk mempersiapkan diri ikuti kegiatan tersebut.

Moses Tibotai yang berkesempatan kami temui ungkapkan ada kurang lebih 6 partai telah pasangannya daftar, seperti PAN, PSI, Nasdem, Perindo, PDIP dan Demokrat sudah tercover mereka.

Kemudian untuk yang sampai tahap fit dan proper test ini baru dua partai, yakni PDIP dan Perindo saat ini, yang lain sedang menunggu giliran.

“Sudah ada 6 Partai yang kami daftar yakni PAN, PSI, Nasdem, Perindo, PDIP dan Demokrat, dan dua diantaranya telah ikuti fit dan proper test. Kami harap dan berdoa jika Tuhan kehendaki, mereka (partai) akan berikan dukungan,” beber Moses Tibotai.

Moses harap dan berdoa supaya apa yang dijelaskan kepada mereka dan apa yang partai politik  dengar terkait hubungan pelayanan ke Mamberamo, kalo itu berkenaan Tuhan kehendaki mereka (parpol) akan memberikan dukungan.

Kemudian pasangan bakal calon wakil bupati, Tonike Manobi juga sampaikan bahwa kami pasangan Moses – Toni atau Moto akan bekerja bersama membawa masyarakat Mamberamo raya kepada hadi depan yang lebih baik.

“Kami akan masuk ke Mamberamo raya dan sama-sama bekerja membawa masyarakat Mambra kepada hari depan yang lebih baik,” jelas Toni.

Seperti kandidat bakal calon bupati lainnya, pasangan inipun telah siap jika lolos untuk bertarung dalam pesta demokrasi 27 November mendatang di Mamberamo raya. (RH)

admin web

Related Posts

Kampanye di Sabron Sari, Paslon 04 JODA Berkomitmen Perbaiki Ekonomi Rakyat

Spread the love

Spread the love(CAPTION FOTO): Nampak pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Jayapura John Manangsang Wally – Daniel Mebri (JODA) ketika berpose bersama warga usai kampanye dialogis (terbatas) di Distrik Moi,…

3 Ondoafi Besar Dukung Yanni – Jemmi di Pilkada Sarmi

Spread the love

Spread the love  Dok ist/ Yeheskel Jemjeman dan Rafel Bagre Deputi Peradilan Adat Kabupaten Sarmi kepada media, mewakili Ondoafi besar di wilayah Sarmi timur Jurnal Mamberamo Foja, Sarmi – Maju…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You Missed

Kampanye di Sabron Sari, Paslon 04 JODA Berkomitmen Perbaiki Ekonomi Rakyat

Kampanye di Sabron Sari, Paslon 04 JODA Berkomitmen Perbaiki Ekonomi Rakyat

3 Ondoafi Besar Dukung Yanni – Jemmi di Pilkada Sarmi

3 Ondoafi Besar Dukung Yanni – Jemmi di Pilkada Sarmi

Peringati Hari Batik Nasional, Amelia Ibo Toam Ajak Masyarakat Bangga Pakai Batik Papua

Peringati Hari Batik Nasional, Amelia Ibo Toam Ajak Masyarakat Bangga Pakai Batik Papua

Tiga Sekolah di Papua Raih Adiwiyata Nasional Dari Kementrian LHK

Tiga Sekolah di Papua Raih Adiwiyata Nasional Dari Kementrian LHK

Dukungan ke Paslon Algito Terus Mengalir Dari Perempuan Algito Center

Dukungan ke Paslon Algito Terus Mengalir Dari Perempuan Algito Center

Masyarakat Pantai Barat Siap Menangkan Paslon Yanni-Jemmi di Pilkada Sarmi

Masyarakat Pantai Barat Siap Menangkan Paslon Yanni-Jemmi di Pilkada Sarmi