Dinas Kesehatan Mambra Latih Puluhan Kader Untuk Penanggulangan Malaria

Spread the love

Burmeso – Dinas Kesehatan Kabupaten Mamberamo Raya melatih kader pos malaria desa (posmaldes) untuk penanggulangan malaria, Kegiatan Pelatihan Kader Malaria pada Populasi Khusus di Mamberamo Raya Bangka Belitung Tahun 2023 tersebut diselenggarakan di Burmeso, selama 5 hari mulai tanggal 18 sampai 22 september.

Bupati Mamberamo Raya yang diwakili Asisten I Yusuf Mayabubun dalam sambutannya pembukaan pelatihan kader malaria mengatakan, angka kasus malaria dikabupaten Mamberamo Raya cukup tinggi, oleh sebab itu pelatihan kader malaria yang dilaksanakan Dinas Kesehatan hendaknya melibatkan semua petugas nakes di Puskesmas maupun Kader yang sudah disiapkan, agar penanganan kasus malaria dapat tertangani secara baik.

Mayabubun harap hendaknya para peserta yang mengikuti pelatihan dengan seksama, agar ketika kembali kekampung dapat melayani sesama juga dapat menyampaikan kepada masyarakat bagaimana mengatasi juga pencegahanya terhadap kasus malaria.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Mamberamo Raya Dokter Yermia Msen, M.Kes mengakui, Mamberamo Raya merupakan daerah penyumbang terbesar Kasus malaria di Provinsi Papua, oleh karena pelatihan kader malaria sangat membantu Dinas Ksehatan dalam pencegahan dan pengobatan malaria, di Puskesmas maupun Pustu yang tersebar di Mamberamo Raya.

Dokter Yeri Msen mengharapkan, dengan pelatihan kader malaria, dapat membantu penanganan Malaria khususnya didaerah daerah yang masih isolasi harus dibuka karena rentan penyakit malaria masih sangat produktif pada anak usia 5 sampai 14 tahun.

Ditempat yang sama, Kabid P2P Dinas Kesehatan Kabupaten Mamberamo Raya, Jon Calvin Maitiondom menyampaikan, pelatihan kader malaria tahun ini digelar dengan menggunakan dana DAK Non Fisik , dengan sasaran Dinkes menyiapkan kader dikampung sebagai kader malaria tetapi pembayaran honorarium berasal dari Dinas Pemberdayaan Kampung.

Ada pun peserta kader yang hadir sebanyak 28 orang, pendamping dari setiap puskesmas dan akan berlangsung selama 5 hari.

Tim Liputan Jurnalis Mamberamo Foja

admin web

Related Posts

Tokoh Pemuda Pesan Agar Kouta Kursi DPRK di Bagi Rata

Spread the love

Spread the loveDok ist/ Anggota Panitia Seleksi Pansel DPRK Mamberamo Raya bersama Pj Gubernur Mayjen. Purn. Ramses Limbong seusai pelantikan di kantor gubernur dok II Jayapura Jurnal Mamberamo Foja, Kasonaweja…

Yotam Bilasi Minta Orang Mamberamo Dukung Yamin Weya Sebagai Pjs Bupati

Spread the love

Spread the loveDok ist/ Pejabat Sementara (Pjs) bupati Mamberamo Raya Yamin Weya, S.Pd.,M.AP dan istri, di sela-sela ibadah syukur pada gereja GIDI jemaat Imanuel Kasonaweja. Jurnal Mamberamo Foja, Kasonaweja –…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You Missed

Kampanye di Sabron Sari, Paslon 04 JODA Berkomitmen Perbaiki Ekonomi Rakyat

Kampanye di Sabron Sari, Paslon 04 JODA Berkomitmen Perbaiki Ekonomi Rakyat

3 Ondoafi Besar Dukung Yanni – Jemmi di Pilkada Sarmi

3 Ondoafi Besar Dukung Yanni – Jemmi di Pilkada Sarmi

Peringati Hari Batik Nasional, Amelia Ibo Toam Ajak Masyarakat Bangga Pakai Batik Papua

Peringati Hari Batik Nasional, Amelia Ibo Toam Ajak Masyarakat Bangga Pakai Batik Papua

Tiga Sekolah di Papua Raih Adiwiyata Nasional Dari Kementrian LHK

Tiga Sekolah di Papua Raih Adiwiyata Nasional Dari Kementrian LHK

Dukungan ke Paslon Algito Terus Mengalir Dari Perempuan Algito Center

Dukungan ke Paslon Algito Terus Mengalir Dari Perempuan Algito Center

Masyarakat Pantai Barat Siap Menangkan Paslon Yanni-Jemmi di Pilkada Sarmi

Masyarakat Pantai Barat Siap Menangkan Paslon Yanni-Jemmi di Pilkada Sarmi