5 Balon Bupati Mamberamo Raya, Telah Mengambil Formulir di Nasdem

Spread the love

Jurnal Mamberamo Foja, Jayapura – Sebanyak lima bakal calon Bupati dan Wakil Bupati telah mengambil formulir pendaftaran di Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Nasdem Papua, di Jalan raya Hawai-Sentani, yang juga menjadi basis untuk kabupaten Mamberamo Raya.

Kelima bakal calon tersebut masih dirahasiakan oleh pengurus DPD Nasdem Mamberamo Raya, karena sejumlah alasan. Yang pasti adalah kelima balon bupati dan wakil bupati telah mengambil formulir pendaftaran, untuk mengikuti kontestasi pemilihan kepala daerah di November 2024 mendatang.

Ketika dihubungi Jurnal, Sekretaris DPD Partai Nasdem Mamberamo Raya Esly Massie mengatakan telah ada lima bakal calon bupati yang mengambil formulir untuk mendaftar sebagai peserta untuk mengikuti pemilihan kepala daerah di wilayah dengan julukan        “Negeri seribu misteri, sejuta harapan” itu.

“Sudah 5 balon bupati/balon wakil bupati” balas Esly Massie lewat pesan singkat via Wa, ketika ditanya sudah ada berapa yang mendaftar.

Ketika disinggug untuk identitas siapa saja nam dari kelima calon tersebut, Sekretaris Nasdem MR enggan mengungkapkannya.

“Maaf belum bisa” balas Esly, saat diminta mengenai siapa saja nama kelima balon kepala daerah dimaksud.

Sebelumnya menindaklanjuti surat DPP Nasdem terkait Juknis pendaftaran, dimana partai mulai membuka pendaftaran untuk bakal calon kepala daerah dan wakil kepala daerah mulai 1-7 Mei 2024, akan tetapi di Papua pelaksanaannya dibuka per tangggal 2-7 Mei 2024, dikarenakan tanggal 1 Mei merupakan hari libur.(RH)

admin web

Related Posts

Kampanye di Sabron Sari, Paslon 04 JODA Berkomitmen Perbaiki Ekonomi Rakyat

Spread the love

Spread the love(CAPTION FOTO): Nampak pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Jayapura John Manangsang Wally – Daniel Mebri (JODA) ketika berpose bersama warga usai kampanye dialogis (terbatas) di Distrik Moi,…

3 Ondoafi Besar Dukung Yanni – Jemmi di Pilkada Sarmi

Spread the love

Spread the love  Dok ist/ Yeheskel Jemjeman dan Rafel Bagre Deputi Peradilan Adat Kabupaten Sarmi kepada media, mewakili Ondoafi besar di wilayah Sarmi timur Jurnal Mamberamo Foja, Sarmi – Maju…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You Missed

Kampanye di Sabron Sari, Paslon 04 JODA Berkomitmen Perbaiki Ekonomi Rakyat

Kampanye di Sabron Sari, Paslon 04 JODA Berkomitmen Perbaiki Ekonomi Rakyat

3 Ondoafi Besar Dukung Yanni – Jemmi di Pilkada Sarmi

3 Ondoafi Besar Dukung Yanni – Jemmi di Pilkada Sarmi

Peringati Hari Batik Nasional, Amelia Ibo Toam Ajak Masyarakat Bangga Pakai Batik Papua

Peringati Hari Batik Nasional, Amelia Ibo Toam Ajak Masyarakat Bangga Pakai Batik Papua

Tiga Sekolah di Papua Raih Adiwiyata Nasional Dari Kementrian LHK

Tiga Sekolah di Papua Raih Adiwiyata Nasional Dari Kementrian LHK

Dukungan ke Paslon Algito Terus Mengalir Dari Perempuan Algito Center

Dukungan ke Paslon Algito Terus Mengalir Dari Perempuan Algito Center

Masyarakat Pantai Barat Siap Menangkan Paslon Yanni-Jemmi di Pilkada Sarmi

Masyarakat Pantai Barat Siap Menangkan Paslon Yanni-Jemmi di Pilkada Sarmi